Minggu, 20 September 2015

TENTANG ROADVENTURE INDONESIA




Roadventure/Roadventurenesia/Roadventure Indonesia itu apa sih bro? Roadventure itu adalah catatan perjalanan ke pelosok negeri  di atas roda 2 yang kita lakukan, nama Roadventure sendiri kita artikan perjalanan/petualangan menggunakan motor, tidak hanya on road  namun ada kalanya offroad tuk menuju suatu tujuan kita, dan motto kita “keep finding new roads”, yang berarti perjalanan ini selalu berusaha tuk mencari hal-hal baru dalam setiap perjalannnya.

Roadventure disini terdiri 2 orang founder Roadventure, yaitu Aditya Arif  as rider dan saya Lely Dhian as boncenger, penulis , photographer dokumentasi Roadventure Indonesia, berawal dari hoby yang sama sama suka travelling mulai touring sendiri ,ngaspal ke tempat –tempat yang yang belum pernah kita datangi, mungkin trip kami seperti touring kebanyakan bro, tapi lama-lama kita selalu mendokumentasikan perjalanan kita agar bisa diceritakan bukan maksud pamer, tapi kita menunjukan bahwa banyak tempat di Indonesia yang bahkan dengan naik motor pun kita sanggup kesana, datang ke tempat yang belum pernah kita datangi, merasakan kearifan lokal, merasakan atmosfer berbeda di setiap daerah yang kita kunjungi itu rasanya sesuatu banget.

Setelah beberapa kali jalan kita baru berpikir untuk membuat blog dan merangkum perjalanan  kita selama  ini telat banget ya mikirnya ehhehe,kita disini berbagi cerita dan pengalaman riding dengan brada sekalian semoga tulisan-tulisan di blog ini bisa bermanfaat  dan terima kasih kepada brada dan sista sudah mampir membaca blog ini…
Tak lupa kami ucapkan banyak terima kasih atas kerjasama dan dukungan :
WRANGLER INDONESIA
BADAK HITAM Enduro Pannier
JAKET AREK MALANG ( JAM ADVENTURE )
DONIMOTO Motorcycle Riding Gear & Accessories
Salam Roadventure
And the story goes…….


2 komentar: